FokusBerita, Serang - Sebanyak 20 pelajar asal Provinsi Banten akan mengikuti program pengenalan nusantara yang digelar Kementrian BUMN melalui PT Telkom Indonesia dan PT.Krakatau Steel. Program tersebut dilakukan untuk mengenalkan budaya nusantara kepada puluhan siswa tersebut. Pelepasan ini pelajar ini dilaksanakan di pendopo lama Gubernur. Rabu (19/07).

Program siswa mengenal nusantara ini telah dilaksanakan sejak 2015 yang diikuti oleh 632 siswa dan pada tahun 2016 sebanyak 679 siswa. Program ini diharapkan dapat menjadi kegiatan rutin tahunan yang dilakukan secara reguler pada tahun-tahun mendatang.

Program siswa mengenal nusantara merupakan salah satu program corporate social responsibility (CSR) BUMN yang diinisiasi oleh kementrian BUMN yang bertujuan menanamkan rasa bangga sebagai bangsa yang memiliki keragaman kekayaan Nusantara, melalui proses pertukaran informasi dan kebudayaan.

PT.Telekomonikasi Indonesia, Tbk Dan PT. Krakatau steel (persero) Tbk mensuport acara pembuka dan pelepasan program siswa mengenal nusantara 2017 provinsi banten.

Bapak martin selaku ketua pelaksana mengatakan dalam sambutannya "Acara ini diselenggarakan agar siswa bisa mengenal nusantara baik secara akademis maupun sosial dan budaya". ujarnya.

"Program siswa mengenal nusantara ini bisa disebut juga pertukaran provinsi banten, seleksi yang Sudah dilakukan dari bidang akademis di tiap sekolah provinsi banten yang meloloskan 20 siswa. Dan akan di berangkatkan sore ini dari bandara soekarno hatta." Tambahnya.

Sementara itu, 20 peserta dari Lampung akan tiba pula di bandara Soekarno-Hatta pada kamis (20/7) untuk mengenal budaya dan ekonomi masyarakat Provinsi Banten dalam program yang sama. Dalam rangka kegiatan di Banten, para peserta berkesempatan mengunjungi beberapa pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) binaan Telkom, Kampung Badui dan PT.Krakatau Steel.

(Red/Fbb/Zulis)
Axact

BantenXpose.com

BantenXpose.com merupakan media informasi online seputar banten, nasional dan internasional.

Post A Comment:

0 comments: