BantenXpose.com, Cilegon - Arus balik mudik 2018 di Pelabuhan Merak, pada H+5 ini sudah melebihi 50℅. Dari data yang dikeluarkan Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan (ASDP) Cabang Merak, sampai 21 Juni 2018 sudah mencapai 548.016 pemudik dari 970.327 pemudik yang tiba di Pelabuhan merak.
Dari data yang sama, sejak H-7 sampai H-1 tercatat Pemudik yang menyebrang di Pelabuhan Merak, terdiri dari 704 pejalan kaki dan 823.914 yang menggunakan kendaraan dan terbagi dari Roda 2, Roda 4, Truck serta Kendaraan besar.
General Manager (GM) PT ASDP Ferry Indonesia Cabang Merak Fahmi Alweni, mengatakan sejak pagi tadi sampai pukul tiga siang tadi lonjakan penumpang sudah mencapai 56℅.
"Kita pastikan, arus balik dari Sumatera ke Jawa sampai besok pukul 08.00 WIB pagi akan mencapai 90℅ dan sisanya kami prediksikan akan terjadi pada akhir pekan ini." Ucap Pak Fahmi pada Kamis, 21 Juni 2018
(Red/fbb/a.laksono)
Post A Comment:
0 comments: