Cilegon, FBB - Golok Day Festival 2018, menjadi magnet bagi warga Cilegon dan wisatawan. Acara yang berlangsung pada Minggu, (6/Mei/2018) ini disaksikan oleh para undangan dan ribuan penonton yang hadir. Selain dihadiri pesilat daerah dan nasional, Golok Day 2018 ini dihadiri pesilat bule (Red: Warga Negara Asing) yang ikut menunjukan aksi dan jurus-jurus silatnya.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Cilegon Heri Mardiana mengatakan, Festival Golok Day tidak hanya diramaikan oleh para pendekar lokal Cilegon, tapi dari kabupaten atau kota lain diluar Provinsi Banten ikut hadir. Bahkan pesilat mancanegara dari negara-negara sahabat pun hadir, di Golok Day 2018.
"Hari ini ada pendekar dari luar negeri, tidak hanya pendekar dari luar Banten. Ada sekitar 6 Negara yang berpartisipasi, dan ada 25 perwakilan dari masing-masing kota/kabupaten di Indonesia juga yang ikut hadir." Ucap Heri.
Heri pun menuturkan, dalam pelaksanaannya yang keempat ini kegiatan Golok Day Festival 2018, diikuti oleh sebanyak 5000 pendekar dan akan diusahakan untuk tahun depan jauh lebih meriah.
“Kurang lebih ada 5.000 peserta. Diawali dengan kegiatan pawai pendekar, festival pencak silat, cilegon golok competition, seminar golok nasional, pameran pusaka nusantara, dan pendekar night. Serta di 2019 nanti, insyallah lebih meriah dan dilaksanakan dua hari." terangnya.
Salah satu pengujung Fandy Nugroho mengungkapkan, ia cukup senang bisa melihat festival Golok Day 2018 ini. Dan hal unik menurutnya ialah ketika bule pamer dan adu jurus silat, ini menjadi motivasi baginya.
"Saya tidak menyesal, untuk menyempatkan waktu untuk melihat Golok Day. Terutama pada bagian bule yang silat, ini harusnya menjadi intropeksi diri untuk warga Indonesia, dan Provinsi Banten khususnya Cilegon. Ketika bule bisa dan senang dengan budaya kita, kita malah menganggap budaya itu kuno." Ucapnya saat menyaksikan Festival Golok Day 2018.
(RED/FBB/A.laksono)
Post A Comment:
0 comments: